Tanaman Buah Dalam Pot dan Cara Menanamnya

Infoyay2,047 views

Infoyay.com – Tanaman Buah Dalam Pot. Di Indonesia ada banyak jenis tanaman yang bisa menjadi salah satu kiasan ataupun budidaya di rumah dengan lahan yang sempit dan minim.

Bahkan, seperti kita ketahui, banyak sekali informasi tentang tanaman apa saja yang kira-kira bermanfaat dikemudian hari namun tidak memakan tempat yang luas.

Di antaranya akan sepakat dengan menjawab tanaman buah dalam pot. Ya, bisa jadi, tanaman buah yang ditanam di dalam pot menjadi salah satu alternatif yang dipelihara di rumah.

Selain itu, hal ini sejalan dengan banyaknya informasi tentang tanaman buah dalam pot yang cepat berbuah. Lalu, ada lagi pertanyaan tentang jenis tanaman buah dalam pot yang cepat berbuah.

Juga hal ini tentunya berpengaruh dalam harga tanaman buah dalam pot, ukuran pot untuk tanaman buah karena harus sesuaikan dengan kebutuhan lahan.

Selanjutnya, ada pertanyaan seperti ini juga, apa dan bagaimana cara pemangkasan tanaman buah dalam pot, dan jenis tanaman yang bisa ditanam di pot kecil, hingga jenis tanaman buah yang cepat tumbuh.

Karena tentu hal-hal ini menjadi pertimbangan. Untuk itu, kali ini Info Yay, ingin mengajak pembaca mengulas tentang salah satu tanaman buah dalam pot dan cara menanamnya.

Cara Menanam Tanaman Buah dalam Pot

Anda memiliki keinginan untuk menanam buah namun terkendala karena lahan yang sempit? Tidak perlu bingung, seiring dengan perkembangan argoteknologi, menanam buah dengan lahan yang terbatas bukanlah impian semata.

Memanfaatkan lahan yang terbatas menjadikan tabulampot (tanaman buah dalam pot) sebagai primadona bagi pecinta tanaman.

Tidak hanya lebih praktis, tabulampot juga dapat meningkatkan nilai estetika di pekarangan rumah Anda. Namun, perlu Anda ingat jika tidak semua tanaman buah dapat tumbuh dalam pot.

Sebelum mulai menanam, Anda harus mengetahui jenis-jenis tanaman buah. Misal, seperti, buah jeruk, sawo, mangga, jambu biji dan juga jambu air termasuk dalam kategori buah yang mudah untuk ditanam.

Jika Anda ingin menanam tanaman buah dalam pot, mulailah dengan buah yang mudah ditanam serta memiliki tingkat keberhasilan yang lumayan tinggi.

Baca Juga: Tempat Tempat Yang Direkomendasi Ketika Berkunjung ke Lampung

Buah-buahan yang tergolong sulit untuk ditanam dalam pot adalah buah jambu bol, manggis, rambutan, serta kelengkeng.

Misal contoh lagi, budidaya buah naga. Buah naga bisa ditanam di lahan yang tak luas, alias sempit, caranya bisa dengan seperti berikut: Cara Menanam Buah Naga, dengan metode budidaya tanam minim lahan.

Atau bisa dengan cara menanam buah naga stek dan pastinya sebelum menanam juga sangat penting mengetahui jenis-jenis tanaman, karena ada beberapa jenis buah yang tidak dapat tumbuh dalam pot seperti buah durian, serta alpukat.

Jika anda telah mengetahui beberapa jenis tanaman buah, pilihlah bibit buah yang sesuai dengan keinginan Anda.

Siapkan Bibit Tanaman Buah dalam Pot

Sama seperti menanam buah pada umumnya, hal pertama yang harus Anda persiapkan tentu saja bibit buah tanaman.

Ada dua cara untuk memilih bibit buah tanaman, pertama dengan cara vegetatif seperti okulasi, cangkok, dan penyambungan.

Keunggulan bibit buah tanaman secara vegetatif ini yakni persentanse keberhasilan yang lebih besar. Selain itu karena bersifat vegetatif maka buah tanaman yang dihasilkan akan sama dengan induknya.

Jika ingin menanam tabulampot disarankan untuk memilih bibit secara vegetatif. Cara memilih bibit buah yang kedua yaitu secara generatif atau melalui biji tanaman.

Keunggulan bibit buah generatif ini, jika nanti tumbuh akan memiliki akar yang kuat. Sayangnya, bibit dengan metode generatif ini cenderung tumbuh lebih lama jika dibandingkan bibit buah tanaman secara vegetatif.

Baca Juga: Menjadi Mahasiswa Membanggakan Dari Kursi Senat Akademik

Ketika memilih bibit buah tanaman usahakan cermat dan membelinya di tempat yang terpercaya akan kualitasnya. Nah itulah informasi yang bisa Info Yay bagikan. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *